Test Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

im advokasi Prabowo Hatta akhirnya tiba

VIVAnews - Tim advokasi Prabowo Hatta akhirnya tiba di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Kamis 7 Agustus 2014. Hal itu, guna memberikan berkas revisi perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) yang disarankan sembilan hakim MK, saat sidang perdana Rabu kemarin, 6 Agustus 2014.

Tepat pada pukul 11.30 WIB, tim advokasi tiba dan mengaku sudah 100 persen merampungkan berkas-berkasnya.


"Ada 76 bukti yang kami serahkan. Kemudian berkas yang salah satu kami bawa ini tebalnya 196, sebelumnya hanya 146 lembar. Berkas yang lainya, jika ditotalkan semua bisa mencapai lima mobil truk kalau dikumpulkan," kata Sahroni, salah satu perwakilan tim advokasi Prabowo Hatta di MK.

Mengenai kesiapan saksi, Sahroni menegaskan bahwa hal itu sudah disiapkan semaksimal mungkin dengan total 2.000.

"Dari Sabang sampai Merauke sesuai TPS (tempat pemungutan suara) yang tercantum," jelasnya.

Namun, Sahroni mengaku jika nantinya jumlah saksi tersebut ditolak MK, pihaknya akan memilah-milah kembali mana saksi yang dirasa bisa memberikan kesaksian yang berkualitas.

"Diterima, ya kita ajukan segitu jumlahnya yang hadir. Yang enggak bisa hadir, nanti kita ajukan teleconference,"ujarnya. (asp)

0 komentar:

Posting Komentar

Support by: Informasi Gadget Terbaru - Dewa Chord Gitar | Lirik Lagu - Kebyar Info
Copyright © 2014 Test Blog Design by SHUKAKU4RT - All Rights Reserved